jolotundo-rembang.desa.id- Desa Jolotundo menjadi tuan rumah turnamen sepak bola U-10 tingkat Jawa Tengah pada Sabtu (4/5/2019).
Turnamen ini diikuti oleh 12 team di seluruh daerah se- Jawa Tengah yang diselenggarakan oleh Rudi FC sebuah SSb yang berasal Desa Jolotundo.
Dalam turnamen yang berlangsung sehari ini yang berhasil meraih juara pertama adalah tim dari Kabupaten Grobogan.
Dengan adanya turnamen ini sangat bemanfaat bagi bakat yang dimilik oleh anak-anak untuk serius dalam menggeluti dunia sepak bola.
Selain itu masyarakat dapat meningkat ekonominya dengan berjualan di sekitar area pertandingan.
Pihak pemerintah Desa Jolotundo sangat mendukung dengan adanya turnamen tersebut. (sulagsono)